Pentingnya Fisik Yang Kuat

Diposting oleh Genetix Fitness pada

   

Kekuatan fisik seseorang memang berbeda-beda, tetapi tidak semua orang memiliki fisik yang kuat. Hal ini disebabkan oleh beberapa faktor yang mempengaruhi misalnya, umur, gaya hidup, hingga aktivitas dan kegiatan sehari-hari, juga lingkungan tempat tinggal. Fisik yang kuat tidak hanya harus dimiliki yang muda saja, bahkan lansia juga perlu fisik yang kuat. Baik itu anak-anak, remaja, dewasa, hingga orang tua sebaiknya berusaha untuk membentuk kondisi fisik yang kuat. Fisik yang kuat itu tidak hanya baik bagi mental, fisik yang kuat juga tidak akan banyak membebani orang sekitar kita. Alasan ini diperkuat, karena dengan memiliki fisik yang kuat kita bisa dan sanggup melakukan banyak hal dengan sendiri dan mandiri. 

     Banyak aktivitas yang dapat dilakukan untuk membuat fisik yang kuat, mulai dari olahraga kardio, olahraga ringan, hingga olahraga yang menggunakan beban. Penyesalan orang-orang tua yang sudah lansia hingga yang mulai memasuki era lansia, menyesali tindakan mereka sewaktu muda akibat kurangnya melakukan aktivitas fisik. Contohnya aktivitas fisik seperti olahraga yang mengakibatkan mereka merasa kesulitan bergerak, dan menggunakan bantuan benda untuk bergerak, ataupun memerlukan bantuan orang terdekat mereka. Hal ini banyak sekali ditemukan pada kehidupan sehari-hari, namun tetap saja kesadaran untuk berpikir panjang tentang masa senja untuk memiliki fisik yang kuat masih tergolong rendah. 

     Pada saat lansia, ruang gerak mungkin akan berkurang dan tidak terlalu leluasa untuk bebas bergerak seperti pada saat umur 20 tahun. Saat seseorang sudah mulai memasuki usia lansia, maka tak jarang memiliki keluhan cepat merasa lelah ataupun mudah merasa nyeri pada salah satu bagian tubuh dan stamina cukup menurun. Tidak bosan-bosanya saya untuk mengingatkan orang-orang terdekat saya dan para pembaca artikel ini untuk tetap menjaga kebugaran dan kesehatan fisik kita saat umur kita masih muda dan cukup sehat, inilah alasannya. Memang tidak selalu kondisi fisik dan tubuh yang tidak sehat karena kurang aktivitas dan olahraga, tentu ada faktor lainnya juga seperti sakit diakibatkan virus, penyakit keturunan, dan hal lain. Hanya saja, untuk menjaga agar tubuh tetap mampu dan fit selama usia senja, aktivitas fisik seperti olahraga itu sangat penting untuk mendukung fisik yang kuat.

     Fenomena yang sekarang banyak terjadi dan nyata, banyak para lansia diabaikan oleh keluarganya hingga tutup usia, dengan keadaan yang terkadang cukup memperihatinkan. Hal ini banyak terjadi di negara kita, di Indonesia ini. Para orang tua yang sudah lanjut usia, terkadang mereka ungsikan di rumah khusus para lansia. Bahkan, ada yang sangat tega pada orang tuanya sendiri dengan membuangnya. Saya berpikir, mungkin jika para lansia ini tetap sehat, dan bisa melakukan apapun sendiri, hal ini mungkin tidak terlalu banyak terjadi. Pada dasarnya, para lansia yang diperlakukan seperti ini memiliki kondisi yang selalu membutuhkan orang lain disampingnya. Berbeda sekali dengan negara-negara maju, yang memang sudah disediakan oleh negarannya langsung tempat dan keamanan para lansia dijamin langsung.  Salah satu contohnya, negara Jepang, China, Australia, dan Swiss. 

     Kesehatan fisik itu penting, fisik yang kuat juga lebih penting. Fisik yang lemah, lebih banyak mengakibatkan kerugian terhadap diri sendiri. Selain kerugian yang diakibatkan dari fisik yang lemah, fisik lemah juga bisa membebani orang sekitar. Mulailah, rajin beraktivitas seperti olahraga untuk menjaga kebugaran tubuh dan memiliki fisik yang kuat sejak umur yang masih muda, dan memiliki stamina yang kuat. Sangat disayangkan bila menyia-nyiakan waktu yang ada untuk menjaga kekuatan fisik, penyesalan selalu datang diakhir. Daripada menyesal melakukan hal dan sesuatu yang baik, lebih baik melakukan hal tersebut tanpa ragu dan tanpa penyesalan. Penyesalan tak  ada gunanya, berpikir kedepan dan langsung lakukan. Bahkan ditemukan penlitian tentang penduduk negara Indonesia lebih banyak mati di usia muda dengan keluhan penyakit yang tak disangka-sangka. Sementara yang sudah berumur, banyak terkena penyakit stroke, jantung, hingga kolesterol. 

     Kekuatan fisik saat usia senja memang tidak menjamin kita tidak membutuhkan orang lain juga, tetapi setidaknya kita tidak terlalu menyulitkan orang-orang sekitar kita dan membuat mereka merasa risih, karena merasa terbebani dengan adanya kita disamping mereka. Jika kita berpikir lagi ini ada benarnya, posisikanlah orang tersebut yaitu kita adalah orang muda yang mengurus lansia, lalu bagaimana posisinya jika dibalik kita yang menjadi lansia. Kenyamanan masing-masing orang cukup penting, jadi sebaiknya tidak menyulitkan banyak orang dan membebani orang terdekat kita adalah salah satu langkah manusia yang memanusiakan orang lain. Dimanapun kita berada, ingatlah bahwa fisik yang kuat terbentuk dan dilatih dari sejak muda. Mulai olahraga dan memperhatikan kekuatan fisik di hari tua, hanyalah hal yang sia-sia.


Bagikan posting ini



← Posting Lama Posting Baru →

x

x
x