WAKTU YANG TEPAT MERUBAH POLA HIDUP MENJADI LEBIH SEHAT

Diposting oleh Genetix Fitness pada

     Kapan kira-kira waktu yang tepat merubah pola hidup jadi lebih sehat? Jawabanya di mulai dari sekarang. Kenapa? Kalo bukan sekarang kapan lagi. Karena begitu banyaknya jenis penyakit baru dan virus baru yang menjangkiti tubuh manusia. Oleh karena itu sebaiknya pola hidup sehat dimulai dari saat ini.

     Banyak upaya dan cara merubah pola hidup menjadi lebih sehat. Bisa di mulai dengan cara tidur maksimal 8 jam setiap hari, tidak terlalu sering begadang, tidak sering berpikiran negatif (overthinking), dan lain sebagai nya. Tetapi , tentu ada  lebih banyak upaya yang di lakukan selain yang di sebutkan tadi.

    Pola hidup lebih sehat dapat di lakukan oleh kalangan muda dan dewasa sejak dini salah satunya tidak terlalu sering memainkan gadget (HP). Di zaman yang serba canggih ini tidak menutup kemungkinan manusia menjadi cepat merasa lelah, salah satu penyebabnya adalah mata yang leah karena sinar dan radiasi yang di pancarkan oleh gadget. Maka upayakan, membatasi penggunaan gadget (HP) jika tidak terlalu penting.

    Upaya selanjutnya yang di lakukan adalah dengan melakukan aktivitas olahraga, oalahraga ringan seperti jogging,bersepeda, bermain basket, dan lain sebagainya. Selain menjadi lebih sehat dan bugar. Juga olahraga bisa memperbaiki mood seseorang dan menjadi lebih bahagia atau merasa senang. Olahraga juga tidak hanya memilki efek menyehatkan badan namun juga membuat wajah tampak lebih sehat dan cerah alami. Yang biasa disebut wajah glowing zaman sekarang.

    Lalu, mengkonsumsi buah-buahan yang mengandung vitamin dan anti oxidant dan kaya akan manfaat. Banyak jenis buah yang enak dan memilki manfaat saat mengkonsumsinya. Salah satu jenis buahnya yaitu jeruk, apel, starwberry, nanas, mangga dan lainnya. Buah juga diketahui sebagai anti penuaan dini bila di konsumsi secara rutin.

     Bangun lebih pagi juga menjadi salah satu pola hidup lebih sehat. Karena saat seseorang itu bangun lebih awal dari tidur yang cukup ia bisa merasakan perbedaan lebih signifikan ketimbang bangun siang setelah tidur 8 jam. Bangun pagi juga bisa bekesempatan untuk melihat dan merasakan hawa saat pagi yang belum terkontaminasi oleh asap dan zat lain.

     Selain itu mengurangi rasa cemas dan pikiran negatif juga memberikan efek rileks terhadap tubuh agar tidak stress dan merasa teggang. Ini juga salah satu pola hidup sehat. Di zaman sekarang banyak generasi muda yang mudah sekali merasa stress. Yang menjadi para muda dan mudi ini stress tak lain bisa karena tugas yang terlalu banyak, ujian yang akan datang, tuntutan orang tua yang terlampau tinggi kepada anak mereka dan penyebab lainya yang rentan memicu menjadi overthingking. Karena stress inilah dimana seseorang atau wajah seseorang menjadi terlihat lebih tua dari umurnya. Jadi berpikir positif salah satu pola hidup lebih sehat.

Istirahat yang cukup, tubuh manusia juga berhak mendapat istirahat dan sesuai porsinya. Tidur maksimal 8 jam setiap hari juga termasuk dalam bagian penerapan pola hidup lebih sehat dan lebih baik tidak bergadang. Bergadang memilki efek samping yang mungkin sering di sepelekan seperti menjadi orang mudah lupa, kurang konsentrasi, mudah merasa lelah, dan penurunan daya kerja otak. Itulah mengapa istirahat cukup bagian dari pola hidup lebih sehat.


Bagikan posting ini



← Posting Lama Posting Baru →

x

x
x